Apel Senin Pagi BRMP Jambi: Perkuat Komitmen Dukung Swasembada Pangan Nasional
KOTA JAMBI — BRMP Jambi melaksanakan apel Senin pagi (6/10) yang dipimpin oleh Kasubbag Tata Usaha, Hery Nugroho, SP., MP. Dalam arahannya, Hery menegaskan pentingnya sinergi seluruh tim kerja dalam menjaga kinerja BRMP Jambi, terutama untuk mendukung capaian Swasembada Pangan Nasional sebagai fokus utama Kementerian Pertanian.
Ia meminta LO Swasembada Pangan BRMP Jambi untuk segera menyiapkan data menjelang Rakor Swasembada Pangan Provinsi Jambi, khususnya bagi Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang capaian LTT-nya belum sesuai target. Selain itu, Hery juga menyoroti perlunya percepatan entri data CPCL, terutama di Oplah Sungai Penuh dan menyampaikan bahwa tim BRMP SDLP Kementerian Pertanian akan merapat ke BRMP Jambi untuk melakukan ekspose hasil SID cetak sawah, dan LO Swasembada Pangan diminta memastikan seluruh kegiatan konstruksi dapat diselesaikan tepat waktu sebelum akhir tahun 2025.
Terkait kinerja internal, Hery mengingatkan agar ROK Triwulan IV segera difinalkan untuk menjaga nilai IKPA tetap optimal, serta menyiapkan revisi DIPA halaman IV apabila diperlukan.
Untuk perencanaan tahun 2026, ia menekankan pentingnya penyesuaian rencana kegiatan dengan kondisi lapangan, sekaligus memastikan pelaksanaan tugas terkait pengelolaan aset berjalan dengan baik.
Dalam bidang kepegawaian dan rumah tangga, Hery mengingatkan agar peserta diklatsar CPNS tetap dipantau, termasuk kebersihan kantor agar terus dijaga. Ia juga menyampaikan adanya penyegaran dan rotasi pegawai mulai Oktober 2025 ini, mencakup penanggung jawab rumah tangga dan petugas BMN yang baru.
Usai apel, dijadwalkan pertemuan terbatas antara Tim Kerja PE, Rumah Tangga, BMN, SPI, dan Koordinator Keuangan untuk membahas kegiatan prioritas yang perlu segera ditindaklanjuti.
Menutup apel, Hery menyampaikan pesan Kepala BRMP Jambi, Firdaus, SP., M.Si, agar seluruh pegawai terus memperkuat komitmen terhadap capaian Luas Tambah Tanam (LTT) dan ikut menggemakan semangat Swasembada Pangan, sebagaimana ditekankan Presiden Prabowo Subianto dalam pidatonya tentang keberhasilan Kementerian Pertanian mewujudkan swasembada pangan.