BRMP Jambi Dukung Panen Raya Padi di Tebo, Percepat Target Swasembada Pangan
TEBO – Panen Raya Padi di Desa Teluk Singkawang, Kecamatan Sumay, Kabupaten Tebo, berlangsung meriah dengan kehadiran Kepala BRMP Jambi Firdaus, SP., M.Si, Bupati Tebo Agus Rubiyanto, serta pejabat dari Dinas TPHP Provinsi Jambi, Polbangtan Bogor, Bapeltan, dan Danrem 042/Gapu (11/09).
Bupati Agus Rubiyanto mengapresiasi kerja keras petani dan dukungan pemerintah yang berhasil meningkatkan produktivitas hingga 6–8 ton per hektar. Menurutnya, keberhasilan ini menunjukkan efektivitas program bibit unggul dan pupuk bersubsidi.
Firdaus, Kepala BRMP Jambi, menegaskan pentingnya menjaga keberlanjutan tanam agar indeks pertanaman meningkat, sehingga target swasembada pangan di Tebo dan Jambi dapat tercapai. Acara juga diwarnai dengan penyerahan bantuan simbolis kepada petani dan Brigade Pangan.
Desa Teluk Singkawang kini menjadi contoh sukses kolaborasi petani, pemerintah, dan lembaga pertanian dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan di Provinsi Jambi.