• Jl. Samarinda No. 11. Paal Lima, Kota Baru, Jambi
  • (0741) 40174, WA Center : +6281273071000
  • [email protected]
Logo Logo
  • Beranda
  • Profil
    • Overview
    • Visi & Misi
    • Struktur Organisasi
    • Tugas & Fungsi
    • Pimpinan
    • Satuan Kerja
    • Sumber Daya Manusia
    • Logo Agro Modern
  • Informasi Publik
    • Portal PPID
    • Standar Layanan
      • Maklumat Layanan
      • Waktu dan Biaya Layanan
    • Prosedur Pelayanan
      • Prosedur Permohonan
      • Prosedur Pengajuan Keberatan dan Penyelesaian Sengketa
    • Regulasi
    • Agenda Kegiatan
    • Informasi Berkala
      • LHKPN
      • LHKASN
      • Rencana Strategis
      • DIPA
      • RKAKL/ POK
      • Laporan Kinerja
      • Capaian Kinerja
      • Laporan Keuangan
      • Laporan Realisasi Anggaran
      • Laporan Tahunan
      • Daftar Aset/BMN
    • Informasi Serta Merta
    • Informasi Setiap Saat
      • Daftar Informasi Publik
      • Standar Operasional Prosedur
      • Daftar Informasi Dikecualikan
      • Kerjasama
  • Publikasi
    • Buku
    • Pedum/ Juknis
    • Infografis
    • Jurnal
    • Buletin
  • Reformasi Birokrasi
    • Manajemen Perubahan
    • Deregulasi Kebijakan
    • Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik
    • Penataan dan Penguatan Organisasi
    • Penataan Tata Laksana
    • Penataan Sistem Manajemen SDM
    • Penguatan Akuntabilitas
    • Penguatan Pengawasan
  • Kontak
Thumb
121 dilihat       21 November 2025

Penguatan Kapasitas SDM Laboratorium dan UPBS: BRMP Jambi Dukung Implementasi Program ICARE

KOTA JAMBI - Dalam rangka mendukung pelaksanaan Program Integrated and Collaborative Agricultural Research and Extension (ICARE), Balai Besar Pengembangan dan Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP Penerapan) menyelenggarakan Bimbingan Teknis Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia yang diikuti oleh seluruh Jabatan Fungsional BRMP Jambi secara daring melalui Zoom Meeting pada Kamis (21/11). Kegiatan ini berpusat di Bogor, Jawa Barat.

Sesi pertama dibuka dengan topik Penerapan Standardisasi dan Akreditasi Laboratorium Pertanian yang disampaikan oleh Pembicara dari Badan Standardisasi Nasional (BSN). Narasumber menjelaskan tentang standardisasi dan penilaian kesesuaian serta kebijakan akreditasi dan kompetensi laboratorium sesuai dengan SNI ISO/IEC 17025:2017. Narasumber juga menjelaskan tujuan utama akreditasi berdasarkan SNI ISO 17025 adalah meningkatkan kompetensi, jaminan mutu, serta meningkatkan kepercayaan dan kepuasan pelanggan laboratorium.

Materi berikutnya mengenai Best Practice Manajemen Personel dalam Pengelolaan Laboratorium Pengujian yang disampaikan oleh Ersya Aliffah Aqmarina, S.Si dari Balai Besar Industri Agro (BBIA) Kementerian Perindustrian. Pokok materi meliputi klausul 6 SNI ISO 17025 tentang penetapan persyaratan personel, kompetensi personel, proses pelatihan, penyeliaan personel, pemberian otorisasi, serta evaluasi kompetensi personel laboratorium.

Sesi kedua dimulai dengan materi yang disampaikan oleh Endang Murwantini, S.P., M.P dari Balai Besar PPMBTPH tentang Penerapan Sistem Manajemen Mutu BBPPMBTPH termasuk peran BBPPMBTPH sebagai laboratorium acuan nasional dalam uji profisiensi dan penerbitan sertifikat ISTA. Bimtek ditutup dengan materi terakhir dari Unit Pengelola Benih Sumber (UPBS) BRMP Padi, Ibu Aida F.V. Yuningsih, tentang Pengelolaan Gudang Benih Sumber. Dalam paparannya, Ibu Aida menyampaikan bagaimana cara menghasilkan benih sumber padi unggul bermutu, menyediakan dan menyalurkan benih sumber, serta menerapkan SMM ISO 9001:2015.

Peningkatan kapasitas SDM menjadi fondasi penting dalam mendukung implementasi Program ICARE. Melalui rangkaian kegiatan ini, BRMP Jambi berkomitmen untuk meningkatkan profesionalisme terutama dalam mutu layanan laboratorium pengujian serta penguatan sistem perbenihan.

Prev Next

- BSIP Jambi


Pencarian

Berita Terbaru

  • Thumb
    Jambi Percepat Luas Tambah Tanam Padi, Sinkronisasi Data Jadi Fokus
    17 Jan 2026 - By BSIP Jambi
  • Thumb
    DWP BBRMP Jambi Hadiri RAT Koperasi Dharma Ibu Provinsi Jambi
    15 Jan 2026 - By BSIP Jambi
  • Thumb
    Tim Kebersihan BBRMP Jambi Gelar Rapat Perdana, Targetkan Kinerja 2026 Lebih Optimal
    15 Jan 2026 - By BSIP Jambi
  • Thumb
    BBRMP Jambi Evaluasi Progres Tindak Lanjut Kelengkapan Data BMN
    15 Jan 2026 - By BSIP Jambi
  • Thumb
    Nikmati Layanan Perpustakaan BBRMP Jambi, Pemustaka Gelar Kegiatan Literasi
    15 Jan 2026 - By BSIP Jambi

tags

Agrostandar

Kontak

(0741) 40174, WA Center : +6281273071000

[email protected]

Jl. Samarinda No. 11. 
Kel. Paal Lima, Kec. Kota Baru
Kota Jambi - Jambi
Indonesia
36128

https://jambi.brmp.pertanian.go.id

 

© 2025 - 2026 Balai Penerapan Modernisasi Pertanian Jambi. All Right Reserved