Rapat Internal IP2RMP BRMP Jambi Bahas Penguatan Tata Kelola dan Koordinasi
KOTA JAMBI — Telah dilaksanakan rapat internal antara staf pelaksana IP2RMP bersama Kepala Sub Bagian Tata Usaha BRMP Jambi, Hery Nugroho, S.P., M.P., serta Penanggung Jawab IP2RMP, Bayu Oktareza, S.Tr.P., di Aula Agro Modern (22/09).
Dalam agenda pertemuan tersebut, Hery Nugroho menyampaikan sejumlah pembahasan penting terkait pengelolaan Barang Milik Negara (BMN), pemeliharaan, keamanan, administrasi keuangan, Laboratorium Pengujian Tanah dan Pupuk, serta UPBS di lingkungan IP2RMP. Diskusi diarahkan pada upaya perbaikan tata kelola, peningkatan koordinasi, serta penyesuaian aturan agar kegiatan operasional berjalan lebih efektif.
Rapat ini juga menjadi wadah untuk menyampaikan berbagai kendala yang masih dihadapi di lapangan. Dengan adanya forum ini, diharapkan setiap permasalahan dapat dipetakan lebih jelas dan segera dicarikan solusi yang tepat, sehingga kinerja unit kerja tetap berjalan sesuai dengan target yang telah ditetapkan.
Selain itu, Hery menegaskan pentingnya sinergi antar staf pelaksana dalam mendukung keberlangsungan kegiatan. Kolaborasi yang solid diyakini mampu memperkuat efisiensi kerja, sekaligus memastikan bahwa setiap program dapat terlaksana sesuai aturan dan kebutuhan operasional.
Melalui rapat ini, diharapkan seluruh staf dapat memperkuat kerja sama dan menghadirkan bukti nyata perkembangan yang lebih baik pada pertemuan selanjutnya.