Pelepasan Siswa Prakerin SMKN 3 Muaro Jambi di IP2MP BRMP Jambi
MUARO JAMBI - Kegiatan pelepasan siswa praktik kerja industri (prakerin) SMKN 3 Muaro Jambi di IP2MP BRMP Jambi(15/12). Acara ini menjadi momen resmi berakhirnya pelaksanaan prakerin bagi seluruh siswa SMKN 3 Muaro Jambi yang menjalani kegiatan praktik di IP2MP BRMP Jambi.
Rangkaian kegiatan dipandu oleh Ira Mandasari selaku pembawa acara. Acara diawali dengan pembukaan dari guru pendamping siswa, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian arahan, pesan, dan evaluasi oleh Joko Supriyanto selaku Koordinator Lapangan IP2MP terkait kedisiplinan dan capaian siswa selama mengikuti prakerin.
Pada sesi akhir, perwakilan siswa prakerin menyampaikan kesan dan pesan sebagai ungkapan terima kasih atas bimbingan yang diberikan selama kegiatan berlangsung. Kegiatan pelepasan kemudian ditutup dengan doa bersama, dengan harapan pengalaman prakerin yang diperoleh dapat menjadi bekal berharga bagi siswa di masa mendatang.